Kabar(lain-sisi.com)-- Sebagian wilayah Gunungkidul diperkirakan masih berpotensi hujan hari ini, Kamis (20/3/2025).
Selain Gunungkidul, BMKG Yogyakarta memprediksi, Kabupaten Bantul dan Sleman juga akan diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat dari siang hingga sore hari
Dari keterangan BMKG, kondisi umum cuaca untuk pagi hari berpotensi cerah berawan. Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat diperkirakan akan turun menjelang siang hingga sore hari di Sleman bagian utara, Kulonprogo bagian utara dan Gunungkidul bagian selatan. Sementara potensi
hujan ringan terjadi di Sleman bagian selatan dan Gunungkidul bagian utara.
Lalu pada malam hari seluruh wilayah DIY diprediksi turun hujan ringan. Sementara pada dini harinya berpotensi hujan ringan di Bantul, Gunungkidul, dan Kulonprogo bagian selatan.
Untuk suhu udara diprediksi berkisar antara 21 hingga 32 derajat celcius dengan kelembaban 60-95 persen. Kemudian kecepatan maksimal dapat mencapai 20 kilometer per jam dengan arah hembusan dari selatan ke barat daya. Sementara tinggi gelombang masuk kategori sedang atau berkisar antara 1,25 hingga 2,5 meter.
BMKG Yogyakarta pun mengeluarkan peringatan dini agar masyarakat waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang. Terlebih di Sleman bagian utara, Kulonprogo bagian utara, dan Gunungkidul bagian selatan.